Mig33 beta adalah salah satu software gratis untuk berchating ria lewat handphone, yang merupakan kombinasi dari Yahoo Messenger, MSN, AIM. Mig33 dapat memanjakan anda lewat telpon murah, kirim sms, bahkan anda dapat mengakses phone book anda tanpa keluar dari mig33.
Program mig33 ini mendukung beberapa layanan IM seperti AIM, MSN dan Yahoo Messenger, dan selain itu juga program ini juga sangat stabil .So pokoknya enjoy banget deh…
untuk dapat menjalankan mig33 di hp, anda cukup menggunkan hp yang mendukung gprs and java (MIDP 1.0 or MIDP 2.0), kemudian lakukanlah Langkah-langkah install mig33 ke HP :
1.Buka browser di HP kamu, kunjungi http: //wap.mig33.com/
2.Register dulu. Sebelum bisa install kita harus register dulu. Isi Username (harus dimulai dengan huruf), Password, Nomor HP (62856*******) dan security code (kode dalam gambar) terus Register. Jika berhasil akan dikirimi SMS yg berisi username, password dan Authentication code.
3.Download mig33. Tunggu beberapa detik untuk men-download-nya.
4.Setelah selesai mendownloadnya, jalankan aplikasi mig33. Saat pertama kali dijalankan ada pilihan jenis koneksi yang dipakai.
5.Masukkan username,password dan authentication code (hanya memasukkan sekali saja).
6.Selamat ber-chatting ria!!Eh iya, jika muncul tulisan error bla bla biasanya koneksi sering putus jadi ulangi lagi aja. Kalo masih muncul errornya berkali-kali brarti ada yang salah dengan username dan passwordnya.
Biaya pemakaian Mig33 tidaklah semahal kita sms , cukup membayar paket data gprs nya aja, jadi murah banget. Sekarang untuk hanya sekedar chatting gak usah capek capek pergi ke warnet, cukup dengan aplikasi mig33 yang ada di Hp kita dapat chatting sepuas puasnya dengan biaya cukup murah.
Ada sebuah cara untuk menjalankan aplikasi Mig33 (Mobile berbasis Java (j2me software) dalam bentuk ekstensi file *.jar supaya bisa dijalankan di PC . Yaitu dengan memerlukan sebuah emulator untuk menjalankan aplikasi mobil tersebut di PC .Salah satu emulator aplikasi java yang bisa anda gunakan adalah Sjboy Emulator . Sjboy Emulator ini adalah sebuah tool yang terintegrasi untuk membantu kita mengelola aplikasi mobile. Penggunaanya sangat mudah , sesudah anda menginstalnya langsung jalankan file yang berekstensi *.jar, maka aplikasi Mobile sudah bisa berjalan di PC . dalam hal ini adalah aplikasi Mig33.
Untuk mencoba emulator ini dan aplikasi mobile mig33 untuk PC , anda bisa download secara gratis disini . Download Mig33
NB: ohya untuk nambah temen/sobat jangan lupa add nick mig33 Kang 'Alim yaa = acer !!
SALAM UKHUWAH...
Kang 'Alim.
Jumat, 08 Februari 2008
CHATTING MURAH DENGAN MIG33
Diposting oleh El-Kalam Community di 01.47
Label: Software | Hotlinks: DiggIt! Del.icio.us
Subscribe to:
Posting Komentar (Atom)
0 Comments:
Post a Comment